Yamaha R25
Setelah melalui sejumlah uji coba berkandara dengan intens, RT dan Rev Crew akhirnya menyempurnakan Yamaha YZF-R25. Dengan mewarisi DNA balap Yamaha yang diambil dari 60 tahun pengalaman balap berharganya, motor sport yang tak tertandingi ini berjiwa penguasa untuk menyatu dengan pengendaranya. Sebagai varian baru dari R-series, produk Rev ini akan memacu hati pengendaranya setiap saat. Yamaha R25 sangatlah pantas jika dikategorikan Motor Sport Racing dan Kencang.
Yamaha R25 merupakan sebuah Superbike yang diciptakan dengan segenap pengetahuan, passion, dan pengalaman para engineers Yamaha yang telah teruji dan terakumulasi selama puluhan tahun di dunia balap internasional. Rasakan sensasi berkendara dengan menggunakan superbike dapat Anda kendarai setiap hari, di dalam sirkuit maupun di luar sirkuit. Memiliki dan menggunakan Yamaha YZF-R25 berarti telah menunjukkan pada dunia bahwa Anda siap menaklukkan setiap tantangan dan menjadi Semakin Di Depan.
Spesifikasi Mesin :
Yamaha R25 merupakan sebuah Superbike yang diciptakan dengan segenap pengetahuan, passion, dan pengalaman para engineers Yamaha yang telah teruji dan terakumulasi selama puluhan tahun di dunia balap internasional. Rasakan sensasi berkendara dengan menggunakan superbike dapat Anda kendarai setiap hari, di dalam sirkuit maupun di luar sirkuit. Memiliki dan menggunakan Yamaha YZF-R25 berarti telah menunjukkan pada dunia bahwa Anda siap menaklukkan setiap tantangan dan menjadi Semakin Di Depan.
Fitur dan Warna dari Yamaha R25
Fitur :
- Supersport Speedometer. Desain speedometer yang racy dan multifungsi, dilengkapi Shift Gear Lamp Indicator yang dapat membantu pengendaranya untuk melakukan perpindahan gigi pada RPM yang tepat agar meraih tenaga yang maksimal.
- Super Sport LED Tail Light. Yamaha R25 dilengkapi dengan lampu belakang yang modern dan sporty, terinspirasi dari YZF-R1 dan pertama di kelasnya.
- Super Sport Split Seat. Tampilan jok dari Yamaha R25 yang anti slip ala Super Sport Sejati, semakin mendukung performa Sporty Riding yang Optimal.
- Dual Predator Head Light. Yamaha R25 dilengkapi dengan lampu depan agresif dengan sudut angle yang unik, menghasilkan pencahayaan yang lebih terang, tajam dan fokus.Pertama di Indonesia, Layaknya Predator yang siap memangsa.
- Asymmetrical Rear Arm and Twin Tube Rear Suspension by KYB. Lengan ayun Asimetris berbahan baja yang kuat dan kokoh menghasilkan pengendalian lebih stabil dan suspense belakang Monocross Twin-Tube menghasilkan Handling yang mantap dan stabil pada saat menikung pada kecepatan tinggi.
- Mid Ship Sporty Muffler. Yamaha R25 tampil sporty dengan dimensi Compact dan memberikan keseimbangan Center of Gravity yang sempurna. Menghasilkan suara Super Sport yang Berkarakter, dan mampu menggetarkan jiwa pendengarnya.
- Alluminium Cast Wide Wheal and Wide Tire. Yamaha R25 dilengkapi dengan Velg Lebar berbahan aluminium alloy yang kuat dan ringan, serta dibalut dengan ban tubeless Tapak Lebar sehingga membuat tampilannya menjadi khas Super Sport Sejati dan performa berkendara yang maksimal.
- Jenis warna yang tersedia untuk Yamaha tipe YZF-R25 adalah RACING BLUE, DIABLO RED, dan PREDATOR BLACK.
Spesifikasi Mesin :
- Tipe Mesin : 4 Langkah, 8 Valve DOHC, Berpendingin Cairan
- Jumlah / Posisi Silinder : 2 Silinder / Tegak
- Diameter x Langkah : 60,0 x 44.1 mm
- Perbandingan Kompresi : 11,6 : 1
- Daya Maksimum : 26,5 KW(36 PS) @ 12.000 rpm
- Torsi Maksimum : 22,6 N.m @ 10.000 rpm
- Sistem Starter : Electric Starter
- Sistem Pelumasan : Basah
- Kapasitas Oli Mesin : Total = 2,40L; Berkala = 1,80L; Ganti filter oli = 2,10L
- Sistem Bahan bakar : Fuel Injection System
- Tipe Kopling : Basah, Kopling Manual, Multiplat
- Tipe Transmisi : Return 6 Kecepatan
- Pola Pengoperasian Transmisi : 1-N-2-3-4-5-6
- Sistem Pengapian : TCI
- Battery : GTZ8V (MF Battery 7Ah)
- Tipe Busi : CR93 (NGK)
- Panjang x Lebar x Tinggi : 2090mm x 720mm x 1135mm
- Jarak Sumbu Roda : 1380mm
- Jarak Terendah ke Tanah : 160mm
- Tinggi Tempat Duduk : 780mm
- Berat Isi : 166kg
- Kapasitas Tangki Bensin : 14,3L
- Tipe Rangka : Diamond
- Suspensi Depan : Teleskopik
- Suspensi Belakang : Swing Arm
- Ban Depan : 110/70-17M/C (54S)
- Ban Belakang : 140/70-17M/C (66S)
- Rem Depan : Cakram hidrolik piston ganda
- Rem Belakang : Cakram hidrolik piston tunggal
0 Response to "Yamaha R25"
Posting Komentar