5 Kebiasaan Buruk Blogger Pemula
Kita sebagai blogger pemula kadang melakukan banyak kesalahan dalam aktifitas blogging. Kesalahan ini disebabkan secara sengaja maupun tidak sengaja. Kesalahan yang disengaja umumnya disebabkan karena emosional kita yang ingin mempopulerkan blog yang kita miliki secara cepat dan instan. Sedangkan kesalahan yang tidak disengaja biasanya kita lakukan karena kita lalai atau bahkan kita tidak tahu sebelumnya jika kegiatan yang kita lakukan itu sebenarnya adalah salah.
Beberapa kebiasaan buruk blogger pemula yang sering kita lakukan antara lain :
Memberi banyak pernak-pernik pada blog.
Kita banyak melakukan hal ini karena alasan eksperimen atau karena kita memang suka untuk mendesain halaman blog kita dengan berbagai pernak-pernik yang menarik. Ingat, terlalu banyak pernak-pernik blog yang dipasang justru akan merugikan blog kita. Selain membuat loading blog semakin berat, terlalu banyak pernak-pernik yang dipasang akan membuat pengunjung tidak fokus dalam membaca. Tujuan kita blogging adalah untuk menyajikan informasi berupa konten dalam posting, bukan semata untuk memamerkan beragam pernak-pernik blog yang tidak jelas kegunaannya.
Melakukan komentar SPAM.
Apa itu SPAM? Baca keterangan selengkapnya tentang SPAM.
Kegiatan ini sangat lah merugikan bagi kita maupun blog yang kita komentari dengan cara “nyepam”. Blog yang kita komentari tentu akan sangat riskan jika sampai dicap sebagai splog (blog yang isinya hanya SPAM). Sementara bagi kita, tentu akan merusak citra kita sebagai blogger yang baik. Ingat, di mana pun tidak akan pernah ada blogger yang suka bergaul dengan blogger yang kerjanya hanya menebar SPAM, SPAM, dan SPAM.
Malu dan malas belajar.
Blogger pemula akan lambat perkembangan pengetahuan bloggingnya jika tidak pernah mau dan selalu malu untuk belajar. Jika kita merasa belum mampu tentang sesuatu hal dalam dunia blogging, tanyakan lah pada yang lebih tahu agar kita cepat mengerti. Jangan pernah ragu apalagi sampai malu! Tidak ada yang sempurna, saling mengisi dan melengkapi itu sangat baik untuk dilakukan.
Suka membajak karya blogger lain.
Ini adalah salah satu kebiasaan yang paling buruk dilakukan oleh blogger pemula. Membajak tanpa ijin adalah sama halnya dengan kita mencuri. Kita sebagai blogger hendaknya mengerti dengan etika. Minimal kita mencantumkan sumber karya yang kita kutip atau salin dalam postingan blog kita. Semua blogger tentu akan geram jika karya yang susah payah dibuatnya diambil begitu saja oleh blogger lain tanpa ijin. Jangan sampai kita dikucilkan dari pergaulan blogger karena aktifitas memalukan kita ini. Budayakan sikap anti CoPas!
Berorientasi pada hasil komersial.
Salah satu manfaat blogging adalah kita dapat menghasilkan uang. Akan tetapi, kita jangan langsung menanamkan niat jika blogging hanya semata-mata untuk mendapatkan penghasilan. Jika niat awal kita seperti ini, niscaya beberapa bulan kemudian kita akan merasa jengah dan jenuh untuk blogging hingga akhirnya gugur untuk melanjutkan blogging.
Itu lah beberapa kebiasaan buruk blogger pemula yang sering kita lakukan. Segera lah lakukan perbaikan guna menjadi blogger pemula yang baik. Jangan sampai kita salah langkah dan membuat cara pandang blogging yang asyik dan menarik ini berubah menjadi sesuatu yang buruk, menyebalkan, dan membosakan.
Ada yang ingin menambahkan?
Salam blogger!
Beberapa kebiasaan buruk blogger pemula yang sering kita lakukan antara lain :
Memberi banyak pernak-pernik pada blog.
Kita banyak melakukan hal ini karena alasan eksperimen atau karena kita memang suka untuk mendesain halaman blog kita dengan berbagai pernak-pernik yang menarik. Ingat, terlalu banyak pernak-pernik blog yang dipasang justru akan merugikan blog kita. Selain membuat loading blog semakin berat, terlalu banyak pernak-pernik yang dipasang akan membuat pengunjung tidak fokus dalam membaca. Tujuan kita blogging adalah untuk menyajikan informasi berupa konten dalam posting, bukan semata untuk memamerkan beragam pernak-pernik blog yang tidak jelas kegunaannya.
Melakukan komentar SPAM.
Apa itu SPAM? Baca keterangan selengkapnya tentang SPAM.
Kegiatan ini sangat lah merugikan bagi kita maupun blog yang kita komentari dengan cara “nyepam”. Blog yang kita komentari tentu akan sangat riskan jika sampai dicap sebagai splog (blog yang isinya hanya SPAM). Sementara bagi kita, tentu akan merusak citra kita sebagai blogger yang baik. Ingat, di mana pun tidak akan pernah ada blogger yang suka bergaul dengan blogger yang kerjanya hanya menebar SPAM, SPAM, dan SPAM.
Malu dan malas belajar.
Blogger pemula akan lambat perkembangan pengetahuan bloggingnya jika tidak pernah mau dan selalu malu untuk belajar. Jika kita merasa belum mampu tentang sesuatu hal dalam dunia blogging, tanyakan lah pada yang lebih tahu agar kita cepat mengerti. Jangan pernah ragu apalagi sampai malu! Tidak ada yang sempurna, saling mengisi dan melengkapi itu sangat baik untuk dilakukan.
Suka membajak karya blogger lain.
Ini adalah salah satu kebiasaan yang paling buruk dilakukan oleh blogger pemula. Membajak tanpa ijin adalah sama halnya dengan kita mencuri. Kita sebagai blogger hendaknya mengerti dengan etika. Minimal kita mencantumkan sumber karya yang kita kutip atau salin dalam postingan blog kita. Semua blogger tentu akan geram jika karya yang susah payah dibuatnya diambil begitu saja oleh blogger lain tanpa ijin. Jangan sampai kita dikucilkan dari pergaulan blogger karena aktifitas memalukan kita ini. Budayakan sikap anti CoPas!
Berorientasi pada hasil komersial.
Salah satu manfaat blogging adalah kita dapat menghasilkan uang. Akan tetapi, kita jangan langsung menanamkan niat jika blogging hanya semata-mata untuk mendapatkan penghasilan. Jika niat awal kita seperti ini, niscaya beberapa bulan kemudian kita akan merasa jengah dan jenuh untuk blogging hingga akhirnya gugur untuk melanjutkan blogging.
Itu lah beberapa kebiasaan buruk blogger pemula yang sering kita lakukan. Segera lah lakukan perbaikan guna menjadi blogger pemula yang baik. Jangan sampai kita salah langkah dan membuat cara pandang blogging yang asyik dan menarik ini berubah menjadi sesuatu yang buruk, menyebalkan, dan membosakan.
Ada yang ingin menambahkan?
Salam blogger!
0 Response to "5 Kebiasaan Buruk Blogger Pemula"
Posting Komentar